Oleh Tim RS Pondok Indah
Cara menjaga kesehatan mata karyawan penting diketahui, khususnya bagi yang bekerja di depan layar komputer. Simak penjelasan selengkapnya dalam artikel ini!
Gangguan pada mata banyak dialami oleh karyawan yang sehari-harinya bekerja di depan layar komputer atau gadget. Kondisi ini disebut juga computer vision syndrome (CVS) dengan gejala berupa mata lelah, kering, dan perih, penglihatan kabur atau menurun, serta mata lebih sensitif terhadap cahaya.
Biasanya, gangguan mata pada karyawan disebabkan oleh cahaya layar komputer yang terlalu terang atau terlalu redup, jarak pandang yang terlalu dekat dengan layar, durasi penggunaan komputer atau gadget yang panjang, serta postur tubuh yang kurang tepat saat bekerja. Untuk mencegah computer vision syndrome selama bekerja, Anda perlu menerapkan cara menjaga kesehatan mata karyawan dengan tepat.
Ketidaknyamanan pada mata akibat terlalu lama menatap layar komputer pasti membuat Anda sulit untuk menyelesaikan pekerjaan. Akhirnya, banyak tugas yang menumpuk dan malah memicu stres. Oleh karena itu, penting untuk menerapkan beberapa tips menjaga kesehatan mata karyawan seperti berikut ini:
Untuk mengurangi ketegangan pada mata, cobalah menerapkan aturan 20-20-20. Jadi, setiap 20 menit sekali, alihkan pandangan dari layar ke objek yang berjarak 20 kaki (sekitar 6 meter). Lalu, tataplah objek tersebut selama 20 detik untuk menjaga mata tetap sehat dengan mengistirahatkan mata sejenak.
Pastikan layar komputer tidak terlalu terang ataupun terlalu gelap. Anda juga bisa menggunakan fitur night mode atau blue light filter untuk mengurangi paparan cahaya biru dari layar komputer atau gadget yang berdampak negatif pada mata jika berlebihan.
Selain itu, perhatikan juga pencahayaan ruangan tempat Anda bekerja. Pastikan pencahayaan cukup dan tidak terlalu kontras dengan kecerahan layar komputer Anda.
Mengatur posisi jarak pandang Anda sekitar 50–70 cm dari layar. Layar komputer atau gadget juga sebaiknya berada sekitar 10–12 cm di bawah garis pandang mata untuk mengurangi ketegangan di leher dan mata.
Baca juga: 13 Tips Penanganan Sindrom Mata Kering
Orang yang terlalu lama menatap layar cenderung jarang berkedip. Hal ini bisa menyebabkan mata kering. Jadi, salah satu cara menjaga kesehatan mata karyawan adalah sering berkedip. Anda juga bisa menggunakan obat tetes mata untuk mencegah mata kering.
Terlalu lama menatap layar komputer bisa menyebabkan otot mata tegang. Untuk mengatasinya, Anda cukup memutar bola mata searah lalu berlawanan arah jarum jam selama beberapa detik. Anda juga bisa memfokuskan mata pada objek dekat dan jauh secara bergantian.
Baca juga: Katarak: Berbahayakah dan Bagaimana Penanganannya?
Cara menjaga kesehatan mata pekerja kantoran yang juga penting adalah memenuhi kebutuhan nutrisi, mulai dari vitamin A, C, E, zinc, omega-3, serta antioksidan lutein dan zeaxanthin. Nutrisi ini bisa diperoleh dari konsumsi wortel, ubi, jeruk, stroberi, kacang almon, alpukat, maupun bayam.
Bekerja di depan layar komputer atau menggunakan gadget terus-menerus tidak hanya menyebabkan computer vision syndrome, tetapi juga bisa meningkatkan risiko terkena rabun jauh. Oleh karena itu, Anda sangat disarankan untuk memeriksakan kesehatan mata secara rutin, atau setahun sekali, sebagai deteksi dini gangguan penglihatan.
Tips menjaga kesehatan mata karyawan yang satu ini bisa mencegah gangguan penglihatan yang serius, seperti degenerasi makula dan kerusakan retina. Nantinya, dokter mata akan meresepkan kacamata, obat-obatan, maupun menyarankan tindakan medis tertentu, jika ditemukan adanya gangguan penglihatan selama pemeriksaan mata rutin.
Menjaga kesehatan mata penting dilakukan oleh karyawan. Dengan penglihatan yang sehat, Anda akan lebih fokus dan konsentrasi dalam bekerja, sehingga semua pekerjaan dapat terselesaikan dengan baik. Jadi, sebisa mungkin terapkan cara menjaga kesehatan mata karyawan di atas secara konsisten dan jadwalkan janji temu dengan dokter spesialis mata di RS Pondok Indah terdekat untuk pemeriksaan mata rutin.
Baca juga: Bahaya Sinar UV bagi Mata dan Cara Mencegahnya
Mata Anda mungkin sakit saat bekerja karena beberapa faktor, salah satunya adalah karena penggunaan komputer yang berkepanjangan. Selain itu, pencahayaan di ruangan kantor yang tidak memadai, maupun mata kering juga bisa memicu terjadinya keluhan ini.
Saat kerja lama di depan layar komputer, Anda biasanya lebih jarang berkedip, hal ini menyebabkan mata lebih mudah terasa kering dan lelah.
Jika Anda mengalami sakit mata yang berkelanjutan, sebaiknya konsultasikan dengan dokter spesialis mata untuk memastikan tidak ada masalah yang lebih serius.
Untuk menjaga kesehatan mata saat menggunakan komputer, pastikan Anda menerapkan aturan 20-20-20. Setiap 20 menit, alihkan pandangan Anda ke objek yang berjarak 20 kaki (sekitar 6 meter) selama 20 detik untuk mengistirahatkan mata. Selain itu, jagalah kelembapan mata dengan sering berkedip dan menggunakan tetes mata jika perlu.
Anda bisa menghindari ketegangan mata saat bekerja dengan cara-cara berikut ini:
Waktu minimal untuk mengistirahatkan mata saat menggunakan komputer adalah 20 detik setiap 20 menit sekali. Gunakan aturan 20-20-20, yakni setelah 20 menit menatap layar, alihkan pandangan Anda ke objek yang berjarak 20 kaki (6 meter) selama 20 detik.
Referensi: